6 Peluang Usaha Untuk Ibu Rumah Tangga Dengan Modal Kecil Yang Menjanjikan

Peluang usaha untuk ibu rumah tangga merupakan salah satu upaya yang dilakukan agar menjadi seorang ibu rumah tangga tidak hanya selalu berurusan dengan kegiatan rumah tangga saja, namun juga bisa menambah penghasilan untuk keluarga. Karena seperti yang kita tahu selama ini, menjadi ibu rumah tangga tidak pernah lepas dari urusan dapur, bersih-bersih rumah, urus anak dan suami. Itu merupakan sebuah kewajiban yang memang seharusnya dilakukan.

Dengan begitu, menjadi seorang ibu rumah tangga akan sangat sulit jika harus melakukan atau memiliki pekerjaan diluar rumah. Dan pada akhirnya, jadilah ibu rumah tangga yang tidak dapat membantu suami untuk menambah penghasilan. Karena jika memaksakan diri untuk bekerja diluar rumah, maka urusan rumah menjadi terbengkalai dan anak menjadi terlantar. Sekalipun menggunakan jasa pembantu rumah tangga dan pengasuh anak, tetap saja anak tidak bisa mendapatkan kasih sayang dari orang tua yang seharusnya mereka dapatkan. Dan juga tentunya akan menambah lagi pengeluaran untuk membayar jasa mereka.
Nah, dijaman yang sudah maju ini, para ibu rumah tangga tidak perlu khawatir lagi. Saat ini sudah banyak para ibu rumah tangga cerdas yang dapat membantu keuangan keluarga meskipun hanya berada didalam rumah dan tetap mengasuh anak dan urusan rumah tangga lainnya. Karena saat ini sudah banyak sekali usaha rumahan maupun online yang dapat dilakukan para ibu rumah tangga. Seorang ibu rumah tangga dapat mengerjakan pekerjaan ini dirumah tanpa harus keluar dari rumah sekalipun. Untuk lebih lanjutnya berikut saya akan berbagi beberapa jenis peluang usaha untuk ibu rumah tangga yang dapat dikerjakan dari rumah masing-masing. Tetap di blog Panggulku ya.

Peluang Usaha Sangat Menjanjikan Yang Dapat Dilakukan Tanpa Harus Keluar Rumah

Ada beberapa peluang usaha yang dapat dikerjakan ibu rumah tangga dan tentunya dapat menghasilkan pendapatan tambahan untuk keluarga.  Dan tentunya pekerjaan ini tidak mengutamakan ijazah terakhir seperti layaknya orang-orang jika mencari pekerjaan.

Namun meskipun sudah ada peluang, masih banyak juga diantara ibu rumah tangga yang takut untuk memulai bisnis ini dan disertai dengan berbagai alasan (baca juga : Cara agar tidak takut memulai bisnis dari awal). Berbagai macam alasan mulai dari bakat yang pas-pasan dan juga modal yang kurang. Berbicara tentang modal, sebenarnya banyak juga usaha rumahan yang bisa dimulai dengan modal yang kecil ( baca juga : 10 cara membuat bisnis modal kecil). Nah, berikut adalah contoh peluang bisnis yang bisa dikerjakan dirumah. Kamu tinggal pilih yang sesuai dengan keahlian kamu.

1. Jual pulsa elektrik
Jual pulsa elektrik merupakan salah satu pekerjaan yang sangat mudah. Karena hanya tinggal pencet-pencet handphone tanpa harus keman-mana. Cukup nunggu orang yang beli datang kerumah atau bahkan hanya via telfon, sms ataupun media komunikasi lainnya.

Membuka usaha jual pulsa elektrik ini bisa dikatakan hanya memerlukan modal yang tidak begitu banyak. Hanya dengan kisaran 500 ribuan saja Anda sudah bisa memulai bisnis ini. Dan selain itu, tentunya Anda masih bisa mengurus rumah tangga Anda dengan baik.

2. Jual makanan ringan
Selain berjualan pulsa elektrik, berjualan makanan ringan juga merupakan usaha yang membutuhkan modal yang kecil. Apalagi jika Anda merupakan orang yang ahli dalam bidang ini. Tentunya itu akan sangat menguntungan sekali.

Karena Anda bisa memproduksi sendiri dagangan Anda. Dan untuk pemula tentunya Anda tidak perlu lagi untuk mencari karyawan, karena Anda sudah bisa mengerjakannya sendiri. Anda dapat memasarkan hasil produk buatan Anda melalui tetangga terdekat terlebih dahulu ( baca juga : cara membangun bisnis makanan ringan dengan modal kecil yang menjanjikan)

3. Bisnis online
Di era yang sudah maju ini, buka usaha online sudah menjadi rahasia umum bagi mereka yang selalu aktif dalam dunia maya. Bisnis online ini merupakan salah satu cara bagi emak-emak kekinian yang tetap ingin menghasilkan uang meskipun hanya bermodalkan smartphone dan tetap menjalankan kewajiban sebagai ibu rumah tangga.

Bisnis online ini juga memiliki banyak jenis. Jadi bisa disesuaikan dengan kemampuan yang Anda miliki. Jika berbicara modal, memulai bisnis online ini ada juga yang tidak perlu mengeluarkan modal. Dan ada juga yang mengeluarkan modal untuk lebih lanjutnya baca juga : 5 jenis bisnis online terbaru 2018 dengan modal pengetahuan. Adapun jenis-jenis bisnis online yang bisa Anda pilih antara lain:
  • Menjadi blogger
  • Menjadi youtuber
  • Toko online
  • Penulis lepas
  • Reseller/Dropship
Dan lain sebagainya.

4. Jual masakan
Buat Anda yang jago masak, bisa juga tuh dijadiin ladang bisnis baru Anda. Karena jika Anda sudah memiliki skill memasak yang bisa dikatakan sudah tidak diragukan lagi hasilnya, itu akan lebih mempermudah jalannya usaha Anda. Karena Anda tinggal memasak sendiri lalu menjualnya.

Selain itu usaha ini tidak terlalu memakan biaya yang tinggi juga. Anda bisa memulainya dengan membuat makanan untuk sarapan. Karena sebagian orang beberapa diantara mereka ada yang tidak sempat memasak untuk sarapan. Maka, otomatis orang-orang akan lebih memilih untuk membeli makanan siap saji saja.

5. Membuka jasa menjahit
Ilmu menjahit biasanya bisa didapatkan sejak dari masa sekolah. Terutama bagi mereka yang bersekolah di SMK. Karena disekolah terdebut biasanya menyediakan berbagai pilihan jurusan yang bisa dipilih dan ditentukan sendiri oleh calon peserta atau murid.

Dengan membuka usaha ini, Anda bisa mengerjakannya dirumah. Karena pasti pelangganlah yang akan menghampiri Anda. Berbicara tentang modal, menjahit bisa dikatakan memerlukan modal yang tidak besar namun nuga tidak kecil.

6. Membuat kerajinan tangan
Membuat kerajinan tangan ini memerlukan ketrampilan yang mungkin tidak dimiliki oleh semua orang. Dengan membuka usaha ini, Anda bisa mengerjakannya dirumah. Dan mengingat saat ini kerajinan tangan banyak diminati oleh para pelanggan, jadi usaha yang seperti ini dapat menguntungkan bagi Anda.

Kerajinan tangan yang paling banyak disukai adalah berupa aksesoris, tas dan dompet.

Penutup
Oke, sampai disini dulu ulasan singkat tentang peluang usaha untuk ibu rumah tangga ini. Semoga bisa jadi motivasi bagu Anda dan bermanfaat tentunya. Jangan lupa share sebelum meninggalkan tulisan ini. Terimakasih.
Reny Saya hanya seorang pemalas yang selalu merindukan gajian tanpa bekerja.

Belum ada Komentar untuk "6 Peluang Usaha Untuk Ibu Rumah Tangga Dengan Modal Kecil Yang Menjanjikan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel