8 Daftar Game Yang Dapat Menghasilkan Uang

Game yang menghasilkan uang. Game saat ini sudah hampir menjadi salah satu kegiatan yang dianggap sebagaian orang sebagai sesuatu yang sangat penting. Apalagi dijaman yang milenial ini, sudah semakin banyak game-game online keluaran terbaru yang pastinya lebih modern dan lebih banyak disukai sebagian kalangan yang sebagian terdiri dari anak muda.

Bahkan tidak hanya anak muda saja yang suka bermain game online ini. Banyak dikalangan orang dewasa bahkan para bapak-bapak pun menyukainya.

game yang menghasilkan uang

Jika kita berbicara tentang game, yang terlintas disebagian pemikiran orang-orang adalah kegiatan yang hanya akan membuang-buang waktu dan tidak bermanfaat. Meskipun ada benarnya, namun ada yang harus kalian ketahui. Bahwa dengan bermain game sekarang bisa juga menghasilkan uang. Ada beberapa game online yang dirancang sedimikian rupa, sehingga pemain bisa mendapatkan hasil berupa uang nyata. Untuk lebih lanjutnya, simak yang berikut ini. Tetap di blog Panggulku tentunya.

Hasilkan Uang Dengan Beberapa Daftar Game Berikut Ini

Menghasilkan uang melalui game mungkin masih dianggap tabu bagi sebagian orang yang belum mengetahuinnya atau paham dengan seluk beluk dunia game online hehe. Namun pada kentataannya hal ini benar-benar nyata adanya.

Dan buat kamu para gamers sejati wajib coba nih. Dapatkan penghasilan dari kegiatan ngegame mu. Ubah pandangan orang lain yang memandang negatif tentang game yang katanya hanya membuang-buang waktumu itu. Dan berikut ada beberapa daftar game yang dapat menghasilkan uang, yang wajib kamu coba.

1. Raja kartu
Game yang satu ini merupakan game buatan Indonesia asli yang merupakan game yang dapat menghasilkan uang. Dalam game ini ada beberapa jenis game didalamnya yang dapat kamu mainkan. Ada beberapa langkah yang harus kamu lakukan untuk mendapatkan uang dari game ini.

Pertama kamu harus selalu memainkan beberapa jenis game yang ada didalamnya. Saat bermain game kamu bisa menggunakan chip dan chip tersebut bisa juga kamu perjual belikan sesuai kesepakatan kamu dengan pembelinya. Kemudian kamu juga akan mendapatkan koin, jika koin yang kamu miliki sudah banyak, kamu bisa menjual koin tersebut pada pemain lainnya juga.
2. Clash of clans
Clash of clans atau yang sering disebut juga dengan COC oleh para kalangan gamers-gamers. Game ini merupakan game online yang dapat menghasilkan uang dengan cara sebagai berikut. Kamu harus dapat bermain dengan baik hingga kamu dapat mencapai level pro. Jika kamu sudah berada pada level ini, kamu bisa menjual akun kamu kepada pemain lain.
Dan mengingat banyaknya orang yang berminat dengan game yang satu ini, kamu bahkan bisa menawarkannya dengan harga yang tinggi.
3. Vainglory
Game ini merupakan game online mobile yang dapat menghasilkan uang jutaan rupiah. Sama halnya dengan game clash of clans, jika kamu sudah mencapai level pro. Akun kamu akan memiliki harga yang cukup tinggi. Selain itu, kamu juga dapat mengikuti beberapa turnament vainglory yang menyediakan uang hingga jutaan rupiah.
4. Market glory
Market glory adalah sebuah permainan yang mengarahkan pemainnya untuk membuat gerakan pada sebuah organisasi untuk mendirikan sebuah perusahaan, meningkatkan jumlah pangkat pada kemiliterannya hingga menggerakkan roda pemerintahannya sekaligus.

Dari hal tersebut kamu akan mendapatkan sejenis mata uang secara virtual. Yang kemudian dapat kamu tukarkan dengan uang yang nyata. Semakin sering kamu memainkan game ini maka akan semakin besar peluang kamu mendapatkan uangnya lebih banyak.
5. Ricing force online 
Game ini dapat menghasilkan uang dengan cara menjual item-item menarik yang kamu miliki pada pemain lain. Selain item-item yang menarik masih banyak juga yang diincar pemain lain seperti leveling ciri khas, kelengkapan ciri khas, armor, ID ciri khas dan juga senjata.
6. Golden town
Game ini hampir sama dengan game marketglory. Yaitu kamu harus mendapatkan gold dalam permainan ini. Yang kemudian dapat kamu tukarkan dengan uang asli. Ada beberapa misi yang harus kamu selesaikan supaya kamu mendapatkan gold dari game ini. Seperti membuat kota, bekerja dan bertanding di dalam game ini.
7. Dota 2
Game ini hampir sama dengan game vainglory. Yaitu kamu bisa mendapatkan uang dengan cara mengumpulkan item-item menarik lalu menjualnya kepada pemain lain. Untuk mendapatkan item-item menarik ini kamu harus rajin-rajin memainkan game ini.
8. Street racing war
Street racing war ini adalah berupa game dengan sistem balapan. Kamu akan melakukan balapan dengan pemain lain. Dan jika kamu menang maka lawan kamu yang  kalah akan mendapatkan sebuah link untuk diklik. Dan saat link tersebut di klik kamu  akan otomatis mendapatkan gaji.

Nah, barusan adalah daftar game yang menghasilkan uang. Yang bisa saya rangkum disini. Bermain game memang menyenangkan. Tetapi pasti memiliki dampak negatif positif juga dalam bermain game tersebut. Seperti yang akan saya bahas berikit ini.

Dampak Negatif Dan Dampak Positif Dalam Bermain Game

Langsung saja berikut adalah beberapa dampak negatif dan dampak positif yang akan didapatkan dari bermain game.
Dampak Negatif
  • Akan banyak waktu yang terbuang sia-sia. 
  • Menghabiskan banyak uang. 
  • Membuat kamu menjadi kurang gerak. Membuat kecanduan. 
  • Dan bahakan dapat diperbudak game hingga rela tidur larut malam. 
Dampak positif
Meskipun game online terlihat tidak terlalu baik jika terlalu sering dimainkan. Masih ada juga sisi positif dari bermain game ini.
  • Dapat menjaga daya ingat, jadi tidak akan gampang pikun. 
  • Dapat menghasilkan uang (game tertentu). 
  • Dan dapat menghibur tentunya.
Untuk kurang lebihnya tentang dampak negatif dan dampak positif dalam game ini, dapat kamu tambahkan melalui kolom komentar.

Saran

Bermain game memang tidak ada salahnya. Yang salah adalah pola bermain kamu yang kadang bisa membuat kamu lupa waktu. Bahkan lupa akan kewajiban-kewajiban yang harusnya kamu lakukan. Bermain game terlalu lama juga sangat tidak baik bagi kesehatan. Terutama untuk kesehatan mata kamu. Jadi bermainlah dengan batasan-batasan yang seharusnya ditaati.

Penutup

Oke, sampai disini dulu perjumpaan kita kali ini. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kamu. Sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya. Jangan lupa share ya. Terimakasih
Reny Saya hanya seorang pemalas yang selalu merindukan gajian tanpa bekerja.

Belum ada Komentar untuk "8 Daftar Game Yang Dapat Menghasilkan Uang"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel