Cara Membuat Cilok Kuah Bakso Yang Lezat

Cilok kuah bakso merupakan salah satu kuliner yang sedang banyak digandrungi para pecinta kuliner. Dan merupakan makanan kekinian yang lagi viral. Waah, buat kamu yang mengaku anak kekinian wajib coba nih.

Tunggu dulu, bukannya cilok yang kita tau itu pada umumnya disajikan dengan bumbu kacang, saus, kecap dan sambal ya?. Ini kok pakek kuah bakso, rasanya gimana nih kira-kira?. Aneh gak?.

Cilok kuah bakso

Tenang, rasanya dijamin gak bakalan bikin kecewa deh, malah bisa-bisa bikin nagih nih hehe. Karena perpaduan antara cilok yang empuk ditambah dengan kuah bakso yang memiliki cita rasa yang enak.

Cilok kuah bakso ini disukai hampir semua kalangan. Cilok pada umumnya merupakan jajanan dengan harga yang sangat terjangkau harganya. Rasanya yang kenyal dan hampir sama dengan bakso ini membuat cilok semakin banyak digemari.

Biasanya cilok banyak dijual di sekolah-sekolah sebagai jajanan andalan anak-anak sekolah. Yah, lagi-lagi karena harganya yang pas dan masih sangat terjangkau untuk ukuran kantong anak sekolahan.

Dan kini, cilok sudah banyak dimodifikasi menjadi sedemikian rupa guna mengikuti jaman yang semakin modern juga. Salah satunya ya cilok kuah bakso ini.

Cara Membuat Cilok Kuah Bakso

Selain banyak disukai oleh semua kalangan, cilok kuah bakso ini ternyata sangat mudah lho cara pembuatannya . Dan bahan-bahannya pun sangat simpel.

Gak percaya?.

Lihat dan buktikan sendiri resep pembuatan cilok kuah bakso sebagai berikut ini.

Bahan-bahan
  • 2 butir telur
  • 3 helai sledri iris tipis
  • 5 biah bawang merah 
  • 3 siung bawang putih
  • Penyedap secukupnya
  • Saus secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 2 helai daun bawang iris tipis
  • 1/4 kg tepung terigu
  • 1/2 kg tepung kanji

Cara membuat
  • Kocok telur, goreng dan tiriskan.
  • Bawang merah iris tipis dan goreng sisihkan.
  • Haluskan bawang putih dengan garam lalu tumis hingga harum, kemudian tambahkan air 2 gelas. Tunggu hingga mendidih.
  • Sementara itu campurkan tepung terigu, daun bawang, tepung kanji tambahkan air dan uleni hingga kalis. Kemudian ambil sedikit-sedikit pipihkan dan beri isian telur secukupnya lalu bulatkan.
  • Ulangi hingga adonan habis.
  • Kemudian masukkan kedalam kuah yang sudah mendidih, tambahkan penyedap dan tunggu hingga matang.
  • Angkat dan taburi bawang goreng.
  • Hidangkan dengan saus, kecap dan sambal.

Dan cilok kuah bakso pun sudah siap untuk dinikmati. Selamat mencoba.

Baca juga:
Resep soto ayam kuah kuning
Resep ayam lodho khas Trenggalek

Saran
Nikmati cilok kuah bakso ini selagi masih panas. Karena akan terasa lebih enak dan pas. Selain itu, adonan bisa ditambahkan dengan cincangan daging ayam jika diinginkan, untuk menambah cita rasa yang lebih enak. Isiannya juga bisa diganti dengam sosis atau yang lainnya sesuai keinginan.

Demikian adalah ulasan singkat yang mampu saya bagikan tentang cara membuat cilok kuah bakso yang lezat. Semoga bermanfaat dan jangan lupa kunjungi terus blog Panggulku untuk mendapatkan resep lainnya. Jangan lupa juga untuk like dan share ya. Terimakasih



Reny Saya hanya seorang pemalas yang selalu merindukan gajian tanpa bekerja.

Belum ada Komentar untuk "Cara Membuat Cilok Kuah Bakso Yang Lezat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel