Resep Telur Gulung Mudah Dan Cocok Untuk Dijadikan Peluang Usaha

Baru-baru ini resep telur gulung banyak dicari para emak-emak. Kenapa bisa begitu? Karena jenis olahan telur yang satu ini sangat disukai anak-anak. Tentunya selain bergizi, dengan cara kita membuatnya sendiri akan lebih menghemat pengeluaran dan anak-anak terhindar dari jajan diluar yang kita belum ketahui kebersihan dan bahan-bahannya.
Resep telur gulung
Untuk membuatnya mungkin bisa dikatakan gampang-gampang susah. Seperti yang akan saya bagikan dibawah ini.

Langkah Mudah Membuat Telur Gulung

Lagi-lagi telur menjadi bahan utama yang banyak digunakan untuk membuat olahan makanan yang disukai para anak-anak. Seperti halnya dalam resep telur gulung ini, sesuai namanya telur gulung tentunya makanan yang dibuat dari bahan dasar telur. Berikut adalah langkah-langkah dalam pembuatan telur gulung.

Bahan-bahan

  • 2 butir telur
  • 1 sdm tepung maizena yang dilarutkan dalam air
  • 50 ml air
  • Minyak untuk menggoreng
  • Garam, lada bubuk, kaldu bubuk secukupnya.


Cara membuat

  • Kocok telur hingga merata dan tambahkan kaldu bubuk, garam dan lada.
  • Kemudian masukkan tepung maizena yang sudah dilarutkan, lalu aduk merata.
  • Masukkan adonan kedalam botol yang memiliki ujung yang runcing, (seperti yang biasa digunakan untuk botol kecap dan saos)
  • Panaskan minyak goreng. Kemudian masukkan tusuk sate kedalam minyak. Setelah itu tuang telur yang sudah ditaruh dalam botol.
  • Tarik telur dengan tusuk sate kepinggir penggorengan lalu gulung-gulung. Ulangi hingga adonan telur habis.


Cocok Untuk Dijadikan Peluang Usaha

Selain disukai anak-anak, resep ini bisa dijadikan untuk peluang usaha bagi ibu rumah tangga. Karena jika dihitung dari bahannya yang sangat simpel, masih bisa dengan mudah untuk mengambil keuntungan di dalamnya.

Bisa dicoba untuk dijajakan dikantin-kantin sekolah ataupun jual keliling menggunakan gerobak. Jika menggunakan gerobak tentunya akan menambah modal lagi. Yang membuat untungnya lagi ialah karena banyak anak-anak yang suka dengan olahan telur. Dijamin laris manis.

Penutup

Demikian Resep telur gulung yang super endess. Selain enak dan bisa mendatangkan penghasilan. Semoga bermanfaat. Jangan lupa share dan kunjungi terus blog Panggulku. Terimakasih.
Reny Saya hanya seorang pemalas yang selalu merindukan gajian tanpa bekerja.

Belum ada Komentar untuk "Resep Telur Gulung Mudah Dan Cocok Untuk Dijadikan Peluang Usaha"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel