Resep Ayam Kecap Pedas Manis Mudah Dan Bikin Nagih

Jumpa lagi dengan saya, yang akan kembali berbagi dengan Anda semua. Yaps, betul sekali. Dan dikesempatan kali ini saya akan berbagi seputar kuliner. Kuliner yang akan saya bahas kali ini masih dalam kategori masakan rumahan dengan bahan dasar daging ayam. Sebut saja ayam kecap.

Ayam kecap atau lebih tepatnya yang akan saya bahas kali ini adalah ayam kecap pedas manis bisa dikatakan masakan rumahan yang lumayan banyak digemari karena rasanya. Selain itu, membuat ayam kecap bisa dikatakan mudah untuk dipraktekan buat siapapun bahkan bagi yang masih dalam proses belajar untuk memasak.
Resep ayam kecap pedas manis
Resep masakan yang satu ini tentunya akan sangat cocok untuk kalian yang tidak memiliki waktu banyak untuk memasak. Seperti contohnya, anak kos-kosan, wanita karir, dan lain sebagainya. Selain caranya yang mudah, bahan-bahan yang digunakanpun juga cukup simpel dan tentunya mudah untuk didapatkan. Untuk lebih lanjutnya berikut adalah resepnya. Tetap di blog Panggulku ya.

Langkah-langkah Membuat Ayam Kecap Pedas Manis

Ayam kecap pedas manis merupakan kuliner yang sangat disukai banyak orang. Jenis masakan rumahan ini menjadi salah satu pilihan sajian andalan untuk melengkapi menu makanan di rumah bagi para emak-emak seperti saya hehe.

Dengan cara yang mudah dan resep yang sangat terjangkau bagi kalangan emak-emak, menjadikan kuliner yang satu ini menjadi favorit. Berikut adalah resep mudahnya.

Bahan-bahan
  • 500 gram ayam potong
  • 2 buah cabe merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 buah cabe rawit
  • 2 batang daun bawang
  • 4 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 1/2 sdt garam
  • 1/2 bawang bombay
  • 100 ml air
  • 1 buah tomat
  • 1/2 ruas jahe
  • Minyak goreng

Cara membuat
  • Cuci dan potong ayam menjadi beberapa bagian sesuai selera.
  • Lalu goreng hingga setengah matang, tiriskan.
  • Siapkan bumbu, geprek bawang putih dan jahe.
  • Potong-potong cabe rawit, cawe merah, bawang bombay dan daun bawang. Kemudian tumis cabe, bawang putih, jahe dan bawang bombay hingga layu.
  • Masukkan ayam, aduk-aduk lalu tambahkan garam, lada, kecap manis dan air.
  • Diamkan hingga ayam matang dan bumbu meresap.
  • Setelah airnya menyusut masukkan tomat dan daun bawang.
  • Aduk-aduk hingga layu, dan ayam kecap pedas mania siap dihidangkan.

Macam-macam Jenis Ayam Kecap

Ayam kecap ini memiliki beberapa versi dalam kategori cita rasa. Dalam setiap rasanya, tentu saja memiliki penggemar tersendiri. Ayam kecap yang biasanya hanya identik dengan rasa manis dari kecap yang digunakan, kini memiliki rasa yang berbeda-beda. Antara lain sebagai berikut.
  1. Ayam kecap manis
  2. Ayam kecap pedas manis
  3. Ayam kecap mentega
  4. Ayam kecap pedas
  5. Ayam kecap kuah
  6. Ayam kecap kering
  7. Ayam kecap bandung
Apapun varian rasanya, yang pasti kuliner yang satu ini sama-sama berbahan dasar daging ayam yang sangat baik untuk kesehatan.

Penutup

Oke, sampai disini dulu perjumpaan kita kali ini yang membahas seputar ayam kecap pedas manis ini. Semoga dapat bermanfaat dan jangan lupa share yah. Terimakasih.
Reny Saya hanya seorang pemalas yang selalu merindukan gajian tanpa bekerja.

Belum ada Komentar untuk "Resep Ayam Kecap Pedas Manis Mudah Dan Bikin Nagih"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel